Menambah Dana ke Akun PayPal
Saya sering mendapat pertanyaan dari beberapa pembaca tentang bagaimana cara menambah dana ke akun PayPal.
Secara umum, kita tidak akan bisa berbelanja tanpa membawa kartu kredit/debit, uang cash atau alat pembayaran lain yang diterima oleh penjual. Hal ini juga berlaku untuk belanja secara online.
Kita perlu memastikan bahwa uang kita tersedia. Hal pertama yang harus kita lakukan setelah membuat akun PayPal adalah menambah dana. Setelah ada dana yang ditambahkan, kita siap untuk berbelanja.
Sumber dana yang dapat digunakan untuk menambah dana akun PayPal antara lain:
- Akun PayPal lain,
- US Bank, dan
- Kartu kredit/debit
Akun PayPal Lain
Akun PayPal lain dapat melakukan transfer dana ke akun PayPal kita. Dengan demikian akun PayPal kita akan terisi sejumlah uang yang dikirim. Bisa seluruhnya atau terkena potongan biaya tergantung jenis akun PayPal kita.
Menambah US Bank
Langkah-langkah yang harus dilakukan adalah:
- Menambahkan nama bank, nomor routing, dan nomor akun ke akun PayPal.
- Verifikasi akun. Setelah menambahkan US bank, PayPal akan mengirimkan dua mikro deposit ke akun bank, biasanya memerlukan beberapa hari. Kita harus memasukkan angka ini ke akun PayPal untuk proses verifikasi.
- Transfer uang. Setelah verifikasi, silakan masukan jumlah angka yang ingin ditransfer. Silakan buka menu “Add funds”. Silakan pilih akun bank kemudian masukan berapa dana yang ingin ditransfer. Pastikan detail transfer sudah benar dan tekan tombol submit. Dalam tiga atau empat hari, PayPal akan menambah dana ke akun Anda melalui Electronic Funds Transfer (EFT).
Menambah Kartu Kredit atau Debit
- Tambahkan kartu kredit atau debit ke akun PayPal. Masukkan nama, jenis dan nomor, tanggal kadaluwarsa dan nomor verifikasi kartu.
- Masukkan alamat penagihan dan kemudian tekan “Add card”.
Untuk kartu kredit atau debit, proses penambahan dana dilakukan secara langsung (auto debet) saat kita melakukan proses pembelian atau pengiriman uang. Pastikan kredit limit mencukupi (untuk kartu kredit) atau dana tersedia (untuk kartu debit) sehingga proses transaksi secara online dapat berhasil dilakukan.
Untuk kartu kredit atau debit, proses penambahan dana dilakukan secara langsung (auto debet) saat kita melakukan proses pembelian atau pengiriman uang.
Selamat berbelanja! =)