PayPal sudah bisa digunakan secara penuh di Indonesia

Ada kabar menggembirakan dari Paypal. Paypal sudah bisa digunakan secara penuh di Indonesia. Artinya, Paypal Indonesia sudah bisa digunakan untuk membayar, menerima, dan tarik uang (withdraw).

Suatu fasilitas yang ditunggu-tunggu oleh pelaku bisnis online di Indonesia. Betul?!

Indonesia sudah masuk ke dalam kelompok negara “Send. Receive. Withdraw to a U.S. Bank Account or a card”.

Bagaimanakah perkembangan Paypal Indonesia? Berikut ada sedikit sejarah perkembangan PayPal Indonesia:

  • Oktober 2006: Negara Indonesia sudah dapat bergabung ke Paypal. Sebelumnya Indonesia belum termasuk negara yang mempunyai akses ke Paypal.
  • Februari 2007: Terdengar bahwa Paypal akan dapat digunakan secara penuh di beberapa negara yang saat itu memiliki akses terbatas terhadap paypal, termasuk Indonesia.
  • Juli 2007: Paypal Indonesia sudah dapat digunakan untuk upload uang dari US bank.
  • September 2007: Paypal sudah dapat digunakan secara penuh di Indonesia termasuk beberapa negara lainnya dan adanya tambahan fitur untuk tarik uang (withdraw).
PayPal sudah bisa digunakan secara penuh di Indonesia

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk dapat menikmati fasilitas Paypal Indonesia secara penuh, antara lain:

  • Akun Paypal kita harus berstatus “verified” agar dapat melakukan tarik uang atau withdraw.
  • Paypal Indonesia dapat melakukan tarik uang ke rekening US Bank atau ke kartu kredit/debit yang telah diverifikasi oleh Paypal.
  • Kartu kredit yang dapat digunakan untuk keperluan withdraw untuk saat ini terbatas pada kartu kredit yang berlogo VISA.
  • Kartu debit keluaran bank-bank lokal Indonesia belum dapat digunakan di Paypal karena kartu tersebut belum bisa digunakan untuk bertransaksi secara online.

Semoga kesempatan dari paypal ini dapat kita gunakan sebaiknya-baiknya, agar kepercayaan internasional untuk indonesia lebih banyak lagi.

Salam sukses!

Selamat Datang!

Pada hari ini, tanggal 27 Juli 2007, IndonesiaPal dipublikasikan secara resmi. IndonesiaPal diluncurkan untuk membantu pengguna Internet Indonesia untuk mengenal Paypal.

IndonesiaPal berisi informasi seputar Paypal, daftar merchant yang menggunakan pembayaran Paypal, cara verifikasi Paypal, cara withdraw Paypal, dll.

IndonesiaPal disusun dalam format blog sehingga pengunjung dapat mengajukan pertanyaan, berbagi pengalaman, dan berinteraksi melalui komentar.

Untuk mendapatkan berita terbaru dari kami silakan mendaftar melalui email atau feed reader.

Semoga IndonesiaPal bermanfaat bagi kita semua. Salam sukses!