Berjualan di Blog dengan PayPal
Apakah Anda seorang blogger? Apakah Anda ingin mendapatkan penghasilan dari blog Anda dengan menjual barang? Ada kabar baik buat Anda. PayPal menyediakan layanan untuk usaha Anda tersebut.
PayPal Storefront Widget adalah media yang disediakan oleh PayPal untuk mempermudah penjual membuat etalase toko secara virtual dan menggabungkannya dengan blog atau website mereka.
Sampai saat ini blog yang sudah terintegrasi adalah typepad dan myspace. Sedangkan untuk blog atau website yang belum terintegrasi, Anda dapat menggunakan kode HTML secara langsung.
PayPal Storefront Widget adalah media yang disediakan oleh PayPal untuk mempermudah penjual membuat etalase toko secara virtual dan menggabungkannya dengan blog atau website mereka.
Fitur PayPal Storefront Widget
Beberapa fitur PayPal Storefront Widget antara lain:
- Pembuatan toko secara cepat
- Browsing yang cepat, checkout yang cepat pula
- Pemrosesan pembayaran yang sederhana
- Menjual dalam berbagai mata uang
Cara Membuat Etalase Toko Online
Anda cukup login ke situs Paypal Storefront Widget beta dengan menggunakan PayPal ID Anda. Halaman untuk membuat widget akan tersedia dengan beberapa pilihan yang disesuaikan dengan kebutuhan Anda.
Selamat membuka toko secara online di blog! 😀